Ramadhan tahun ini tentunya tidak sama dengan tahun lalu, dimana kamu harus menjalani ibadah puasa dan berlebaran di tengah wabah pandemi corona. Biasanya, menjelang hari raya diantara kamu sudah merencanakan untuk bepergian ke rumah sanak saudara di kampung halaman. Bahkan ada juga yang sudah memesan tiket pesawat atau kereta api untuk keberangkatan hingga kepulangan. Namun karena wabah pandemi yang terjadi semua rencanamu terpaksa batal sebab pemerintah telah mengeluarkan himbauan untuk seluruh masyarakat untuk tidak melakukan mudik lebaran. Tetapi meskipun begitu, kamu tidak perlu khawatir, tali silaturahmi dan kedekatan bersama keluarga dapat tetap hangat meskipun tidak mudik ke kampung halaman. Mau tahu bagaimana cara menjalin tali silaturahmi tanpa harus mudik? Mari simak penjelasan berikut!
Suasana hari raya kian hari kian dekat, berbagai macam rencana telah disusun untuk merayakannya bersama keluarga. Mulai dari merencanakan untuk membuat hidangan khas lebaran, membeli pakaian hingga pergi liburan. Sayangnya, semua rencanamu harus tertunda di tahun ini bahkan terpaksa batal karena kondisi yang tidak memungkinkan. Ramadhan dan lebaran tahun ini berada di tengah wabah pandemi Covid-19 yang jumlah penderitanya kian meningkat tiap harinya. Oleh karena itu, pemerintah berupaya keras memerangi Covid-19 dengan mengeluarkan beberapa kebijakan, salah satunya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). PSBB ini telah dilaksanakan oleh beberapa daerah di Indonesia, guna menekan kurva penderita positif Covid-19. Selain itu, beberapa daerah juga sampai menerapkan pembatasan akses keluar masuk dari satu daerah ke daerah lainnya. Tujuannya adalah agar penyebaran virus Covid-19 tidak semakin meningkat, mengingat pemerintah akan mencoba skema hidup normal di awal Juni mendatang.
Kondisi ini tentunya bukan hanya berdampak pada kegiatanmu selama Ramadhan, tetapi juga saat berlebaran. Hari raya yang seharusnya kamu habiskan dengan keluarga, kali ini harus kamu jalani seorang diri. Kamu tidak bisa kembali ke kampung halaman untuk berkumpul bersama keluarga atau sekedar menjalin tali silaturahmi dengan kerabat dekat. Tetapi meskipun begitu, jarak bukanlah penghalang bagimu untuk menghangatkan suasana lebaran bersama keluarga besar. Berikut beberapa tips menjalin tali silaturahmi tanpa harus mudik, diantaranya:
- Video Call atau Chatting
Media sosial kini mulai berlomba-lomba menghadirkan berbagai fitur yang dapat menyediakan sarana komunikasi chatting dan video call agar memudahkan seseorang dalam bertukar informasi. Melalui fitur yang ada, kamu bisa memanfaatkannya untuk menghabiskan suasana lebaran bersama keluarga. Kamu bukan hanya dapat mendengar suara atau membaca pesan, melainkan dapat melihat wajah anggota keluargamu. Rasa rindu dan kehangatan suasana lebaran dapat tetap dirasakan serta moment saling memaafkan pun tetap berjalan.
- Hadiah lebaran
Jika kamu memiliki rezeki lebih, ada baiknya kamu mengirimkan hadiah lebaran bagi keluargamu di kampung halaman, entah berupa uang, kue kering, buah dan pakaian. Jika kamu mengirimkan hadiah lebaran dalam bentuk uang, usahakan jangan lupa untuk berbagi THR untuk adik atau sanak saudara lainnya. Walaupun jumlahnya tidak seberapa, itulah moment yang paling ditunggu oleh anak-anak saat hari raya tiba. Jadi meskipun kamu tidak dapat hadir di tengah-tengah keluarga saat berlebaran, tetapi setidaknya kamu bisa memberikan kebahagiaan bagi mereka di rumah. Kamu tidak perlu membelikan hadiah dengan harga mahal, yang paling terpenting adalah ketulusan yang kamu tunjukan.
- Kartu Ucapan Elektronik
Teknologi untuk mengirimkan kartu ucapan elektronik sudah lama ada, namun sayangnya jarang sekali digunakan. Beberapa orang justru menggunakannya dalam konteks pekerjaan saja. Pada kenyataannya, kartu ucapan dapat dikirim melalui e-mail kepada kerabat terdekat, rekan bisnis atau teman yang lama tak bertemu. Kartu ucapan yang dikirimkan bisa berupa gambar yang kamu buat sendiri atau mengunduh dari jejaring sosial. Cara ini bukan hanya dapat mendekatkan, tetapi sekaligus menghargai mereka yang tengah merayakan hari raya Idul Fitri.
Dengan demikian, lebaran tanpa mudik bukanlah masalah besar karena tali silaturahmi tetap terjaga dengan adanya media sosial. Kamu juga bisa mengisi waktu berlebaran untuk mempererat hubungan tiap anggota keluarga atau teman dekat. Keutamaan di hari lebaran adalah rasa syukur atas kelancaran kamu menjalani ibadah berpuasa selama sebulan penuh dan menjadi kesempatan penting untuk menjadi lebih baik. Jadi meskipun kamu tidak bisa merayakannya bersama keluarga karena alasan mendesak, seperti pekerjaan atau karena wabah pandemi, bukan berarti menurunkan rasa syukurmu kepada Yang Maha Kuasa.