Periodontitis merupakan infeksi atau peradangan gusi yang sudah parah bahkan sudah merusak jaringan lunak atau tulang pendukung gigi. Periodontitis umumnya terjadi pada orang dewasa dan biasanya masih pada tahap dapat di cegah. Namun tentu saja, periodontitis tidak menutup kemungkinan dapat menyerang anak-anak maupun remaja.
Periodontitis dapat muncul karena kondisi kesehatan mulut yang sudah sangat buruk. Biasanya periodontitis diawali dengan adanya plak pada gigi. Plak yang tidak dibersihkan dapat mengundang bakteri dan akhirnya bertumpuk dibagian tersebut. Plak yang tidak segera dibersihkan dan telah berdiam selama lebih dari 2 hari dapat menyebabkan kerusakan gigi yang semakin parah. Plak yang mulai merusak gigi awalnya akan membuat gigi mengalami iritasi, di sini lah biasanya kita menyebutnya dengan Gingivitis. Gingivitis yang tidak segera diobati dan dibiarkan begitu saja akan membuat adanya kantong diantara gigi dan gusi yang mengandung plak, kalkulus dan juga bakteri. Semakin dibiarkan, peradangan tersebut akan mulai menjalar hingga ke bagian bawah jaringan gusi. Semakin lama, peradangan yang telah menjalar hingga ke bawah bagian gusi akan menyebabkan kerusakan pada jaringan dan tulang pendukung gigi. Hal tersebut akan membuat gigi menjadi goyah dan menjadi tanggal.
Saat kita mengalami periodontitis, akan ada beberapa gejala yang dapat dialami seperti:
Continue reading “APA ITU PERIODONTITIS? YUK KENALI LEBIH DALAM!” →